Pelatihan Pembuatan Minyak Kelapa Murni

Salah satu pemerdayaan masyarakat adalah melatih atau memberikan penyuluhan mengenai hal yang bermanfaat bagi masyarakat. Pemerintah Desa pengulon dalam memberdayaan masyarakat khususnya perempuan (ibu-ibu) mengembangkan suatu program kegiatan Pelatihan Pembuatan Minyak Kelapa Murni atau yang saat ini dikenal dengan VCO (Virgin Coconut Oil) diikuti oleh ibu-ibu PKK Desa Pengulon dengan membentuk 3 kelompok (KWT). 

Minyak Kelapa Murni (VCO) adalah minyak kelapa yang mengandung 92% asam lemak rantai sedang ini  bisa terus diserap melalui dinding usus sesampainya di saluran cerna, proses ini lebih cepat karena tanpa melalui proses hidrolisis dan enzimatik. Selanjutnya langsung dipasok masuk kedalam aliran darah dan langsung dibawa kedalam organ hati untuk dimetabolisir. Didalam hati VCO diproses menjadi energi saja, bukan kolesterol dan timbunan lemak, energi tersebut digunakan untuk meningkatkan fungsi semua kelenjar endoktrin, organ dan jaringan tubuh. VCO dapat digunakan pada berbagai makanan atau digunakan untuk mempercantik rambut serta kulit.

Banyak manfaat dari penggunaan VCO antara lain untuk Asam Laurat, Antimikroba, Sistem Kekebalan Tubuh, Kolesterol baik, Antibiotik Super, Menjaga Kesehatan Jantung dan Pembuluh Darah serta baik untuk ibu menyusui. Pemilihan pelatihan pembuatan VCO disebabkan pangsa pasar di Bali khususnya saat ini sedang berkembang, sehingga pelatihan ini diharapkan dapat membantu meningkatan pendapatan para ibu rumah tangga. 













Komentar

Postingan populer dari blog ini

Air Terjun Pengulon: Ceburan Dua Belas Tingkat Terunik di Bali

BULAN BHAKTI GOTONG ROYONG MASYARAKAT XV DESA PENGULON

Pengurus Bank Sampah Pelita dan Pememrintah Desa Pengulon Giat Memungut Sampah Plastik